Jam KerjaSenin - Sabtu 8:00 AM-4:00PMEMAIL:3dpotret@gmail.com

Tips Menjadi Ibu yang Baik di Era Modern

December 26, 2022 by admin ku
Desain-tanpa-judul-63.png

Dengan bantuan teknologi, misalnya. Kini, Moms bisa menyelesaikan berbagai pekerjaan rumah dengan cepat dan masih memiliki waktu untuk melakukan hal lain.

Kira-kira, apa saja cara menjadi ibu rumah tangga yang baik, terutama di era modern seperti ini? Yuk, kita simak!

Menyiapkan Makanan yang Sehat dan Bergizi

Memasak sepertinya memang menjadi salah satu rutinitas wajib di rumah ya, Moms.
Selain menyajikan masakan lezat yang disukai keluarga, Moms juga harus memastikan makanan tersebut bergizi seimbang sesuai dengan 4 sehat 5 sempurna.
Jika Moms masih belum mahir, jangan takut untuk mencoba berbagai resep yang ada di buku atau internet.
Mulailah dengan resep makanan yang Moms sukai, agar memasak menjadi aktivitas yang menyenangkan.

Bertanggung Jawab pada Kondisi Rumah dan Keluarga

Karena itu, menjadi ibu rumah tangga ternyata memerlukan kemampuan khusus lho, Moms!
Jika Moms sudah memiliki time management yang baik sebelum menikah, maka menjadi ibu rumah tangga bukanlah hal yang sulit.
Karena akan ada banyak rutinitas Moms untuk rumah dan keluarga yang harus disesuaikan waktunya. Salah perhitungan, bisa jadi satu rumah kebingungan!
Hampir keseluruhan aktivitas di rumah, waktunya dikendalikan oleh ibu rumah tangga.
Moms bisa membuat perencanaan time management dengan sistem yang sudah Moms sesuaikan dengan berbagai keperluan keluarga, seperti:

  • Kapan suami berangkat bekerja?
  • Jam berapa mulai membangunkan anak untuk sarapan dan sekolah?
  • Jam berapa keluarga mulai berkumpul untuk makan malam bersama?
Menghabiskan Waktu dengan Suami

Suami yang sudah lelah bekerja dan istri yang lelah mengurus rumah, biasanya membuat hubungan suami istri menjadi kurang mesra.
Ketika bertemu pada sore atau malam hari, tidak ada komunikasi yang terjalin dan bisa jadi menyulut konflik yang sebenarnya tidak diperlukan.
Dibadingkan bicara dengan satu sama lain, Moms dan suami pasti akan sibuk dengan gadget masing-masing.
Nah Moms, sebagai ibu rumah tangga, usahakan untuk tetap memiliki waktu luang bersama suami, begitu pula sebaliknya.
Maka usahakan untuk menyingkirkan gadget dan mulai awali obrolan.

Meluangkan Waktu untuk Anak

Tidak peduli era dahulu atau modern, kewajiban satu ini sudah pasti ada di top list seorang ibu.

Aktivitas mengurus anak berarti memastikan semua keperluan dan kebutuhannya terpenuhi, antara lain:

  • Makanan bergizi secara tepat waktu
  • Mandi
  • Menyikat gigi
  • Menyisir dan mengikat rambut
  • Mengatur mereka berpakaian
  • Memastikan Si Kecil memiliki aktivitas terstruktur sepanjang hari

Ketika anak-anak di usia sekolah, seorang ibu rumah tangga memiliki tanggung jawab untuk:

  • Membuat makan siang
  • Memastikan bahwa mereka siap untuk sekolah
  • Mengikuti ekstrakurikuler
  • Mengantar serta menjemput mereka dari sekolah atau kegiatan lainnya

Moms, salah satu tantangan untuk menahan diri dari boros di era modern ini sudah pasti adalah belanja online.

Hanya dengan menggunakan ponsel, barang yang diinginkan akan tiba di rumah. Sangat mudah dan cepat.

Dibandingkan menghabiskan uang untuk belanja online, Moms bisa memanfaatkan situs tersebut untuk menambah penghasilan, lho!

Tidak perlu bekerja di kantoran dan hanya cukup di rumah saja. Moms bisa berjualan kue, masakan rumahan, kerajinan tangan, bahkan sebagai dropshipper.

admin ku

3DPotret 2025. All rights reserved.

WeCreativez WhatsApp Support
Tanya saja kak